Usai Mualaf, Ini Doa yang Tak Pernah Putus Diamalkan Ruben Onsu/Foto: Instagram
Jakarta, Insertlive -
Presenter Ruben Onsu mengalami banyak perubahan setelah memutuskan untuk masuk Islam.
Sejak mualaf, Ruben mengaku selalu memanjatkan satu doa. Tak muluk-muluk, sahabat Ivan Gunawan itu mengaku selalu berdoa agar ibadahanya disempurnakan. Doa itu dipanjatkan karena Ruben ingin menjadi sosok yang lebih baik lagi agar bisa berguna dan bermanfaat bagi orang sekitar.
"Dari awal saya berhijrah itu yang selalu saya ucapkan adalah, 'Ya Allah, sempurnakan salatku'," kata Ruben.
"Sudah itu saja saya enggak minta apa-apa. Saya cuma ingin jadi orang yang berguna, bermanfaat," lanjutnya mengutip CNN Indonesia.
Setelah masuk Islam, Ruben menemukan ketenangan batin yang selama ini tidak pernah didapatnya. Ia ingin mendekatkan dirinya pada Allah SWT dengan cara terus berdoa dan bercerita tentang semua keresahan di hidupnya. Lewat proses itu, Ruben pun kini menjadi orang yang lebih santai dan tidak mudah kecewa jika mendapatkan ujian.
"Ini saatnya saya mendekatkan diri, bercerita, menjalankan perintah-Nya. Alhamdulillah kalau ada hambatan, saya tidak menemui kekecewaan," ucapnya.
"Saya ceritakan semuanya, bicara dari hati ke hati. Saya ingin punya isi, obrolan saya, sehingga Allah tahu apa yang saya inginkan," tambah Ruben
Sebelumnya Ruben Onsu memutuskan untuk masuk Islam pada 31 Maret 2025 atau tepat pada hari pertama Idul Fitri 1446 Hijriah. Pria 41 tahun itu ternyata sudah lama mempelajari Islam hingga akhirnya mantap untuk menjadi mualaf.
(agn/arm)
Tonton juga video berikut: