Jennifer Coppen dan Adik Dali Wassink Saling Unfollow, Yaya Buka Suara

7 hours ago 4

Jennifer Coppen dan Dali Wassink Jennifer Coppen dan Adik Dali Wassink Saling Unfollow, Yaya Buka Suara / Foto: instagram.com/jennifer.coppen/zoewassink

Jakarta, Insertlive -

Jennifer Coppen tengah menjadi sorotan lantaran hubungannya dengan Zoe, adik Dali Wassink diduga sedang tidak baik-baik saja. Dugaan tersebut muncul usai keduanya diketahui sudah tidak saling mengikuti akun Instagram masing-masing.

Yaya, ibunda mendiang Dali Wassink pun akhirnya buka suara terkait kehebohan hubungan antara Jennifer Coppen dan Zoe. Melalui akun TikToknya, @yayakamari1, Yaya menyebut pertengkaran antara putrinya, Zoe dengan Jennifer Coppen merupakan hal yang wajar. Ia tahu betul bagaimana kondisi dari kedua putrinya itu.

"Zoe dan Jennifer bertengkar adalah hal wajar dan biasa terjadi. Kami layaknya keluarga lain" kata Yaya dilansir dari Detikcom, Kamis (22/5).


Terkait banyaknya komentar netizen yang menyudutkan Jennifer Coppen soal kedekatannya dengan Justin Hubner, nenek Kamari Sky Wassink itu mengakui kedekatan keduanya. Bahkan, Yaya tahu jika Jennifer pergi ke London untuk bertemu pemain Timnas Indonesia itu.

"Jennifer move on terlalu cepat. Jennifer pergi ke London dengan Justin," ujar Yaya

Namun Yaya justru tidak mempermasalahkan kedekatan Jennifer dengan Justin Hubner. Bagi Yaya, hal yang wajar Jennifer mulai mencoba membuka hati untuk pria lain selepas Dali Wassink meninggal dunia.

"Kalian mau Jennifer pergi ke London bareng Papa Dali? Kalian ingin Jennifer makan malam dengan Papa Dali? Itu tidak mungkin," tutur Yaya.

"Meski kesedihan masih ada dalam hatinya (Jennifer), ia harus tetap hidup. Begitu juga dengan Yaya, tidak ada orang yang paling sedih dan terpukul karena kepergian Dali melainkan seorang ibu," sambungnya.


Yaya justru mengaku ingin melihat Jennifer Bahagia dengan kembali membuka hatinya. Ia tak ingin menantunya itu terus terpuruk atas kepergian Dali Wassink.

"Aku tidak mau melihat Jennifer menangis terus, tidak bisa menjalankan bisnis, tidak bisa move on, tidak punya kehidupan, tidak bahagia, lebih baik mati saja kalau begitu," jelasnya.

"Kamu harus tetap menjalani hidup dengan cara yang positif. Kamu tidak harus melupakannya, tetapi tetap harus melanjutkan hidup," pungkas Yaya.

(kpr/kpr)

Tonton juga video berikut:

Read Entire Article
Makassar Info | Batam town | | |