Luna Maya Bongkar Momen di Balik Foto Buku Nikah, Ternyata Maxime Pakai.../Foto: Instagram/@lunamaya @iluminen
Jakarta, Insertlive -
Luna Maya tampak masih belum move on dari momen manis pernikahannya dengan Maxime Bouttier.
Ia masih sering mengunggah momen di balik persiapan pernikahannya dengan Maxime.
Rupanya, ada hal lucu ketika keduanya melakukan pemotretan untuk foto buku nikah. Hal ini dilihat dalam unggahan TikTok terbaru melalui akun Luna Maya.
"Foto buku nikah!," tulis Luna Maya.
Dari unggahan tersebut terlihat bahwa Luna Maya dan Maxime Bouttier memanggil fotografer profesional khusus.
Bahkan, keduanya juga memanggil juru rias khusus demi menampilkan make up yang fresh dan natural.
Meski hanya ada satu foto yang digunakan, dalam prosesnya Luna Maya dan Maxime tampak repot dengan banyak hal.
Luna Maya bahkan ganti beberapa kali gaya rambut mulai dari dikuncir hingga dibiarkan tergerai.
Perempuan 41 tahun itu mencoba banyak ekspresi hingga akhirnya terpilih foto terbaik di antara banyaknya jepretan foto.
Selain Luna Maya, perekam video juga menunjukkan sisi humoris Maxime di mana sang aktor mengenakan kemeja putih rapih sementara bawahannya hanya memakai celana pendek.
"Nggak apa-apa kan kalau pas foto aku ternyata pakai celana pendek?," ujar Maxime sambil tertawa.
Warganet ramai membahas unggahan tersebut.
"Kesenjangan foto buku nikah semua kan lu pada," komentar warganet.
"No no no ini lucu banget," tandas warganet lain.
(dis/fik)